Selamat datang di fun-otaku.blogspot.com
Blog dalam bahasa Indonesia yang mereview anime terbaik, mengulas manga terlaris, tokusatsu, dorama, musik, film, berita seputar animanga, dan segala hal mengenai otaku. Sertakan link aktif blog, jika ingin membagikan berita, artikel, info, atau referensi dari blog ini.
Terima kasih atas kunjungannya :)

Kamis, 03 Oktober 2013

Kartu Yu-Gi-Oh! Terkuat, Terunik, Termahal part 2



Siapa yang tidak kenal dengan game permainan kartu Yu-Gi-Oh! Permainan kartu yang diangkat dari anime dan manga karya Kazuki Takahashi ini begitu populer di dunia termasuk Indonesia. Pemain kartu Yu-Gi-Oh! disebut duelis dan banyak tersebar di seluruh dunia, dan mungkin sobat FUN salah satunya :D

Ada ribuan kartu yang telah dirilis, dan sulit menentukan mana dari kartu-kartu itu yang terbaik, Namun disini FUN akan memberanikan diri untuk mengupas kartu-kartu Yu-Gi-OH! yang terkuat, terunik, dan termahal menurut FUN. Berikut ulasannya :

Kartu Yu-Gi-Oh! Terunik
Exodia The Forbidden One


Kartu Yu-Gi-Oh! terunik sepertinya hanya bisa disematkan pada kelima kartu ini : Exodia The Forbidden One, Left Arm The Foebidden One, Right Arm The Forbidden One, Left Leg The Forbiden One dan Right Leg The Forbidden One.


Sekilas kelima kartu ini terlihat sangat sangat lemah, namun itu akan berbeda jika kelima kartu ini dikumpulkan dalam satu tangan, karena hanya dengan syarat tersebut efek terkuat dari kartu limited ini akan muncul.

Lupakan menyusun dek, lupakan trap dan magic, jika anda sangat sangat beruntung mendapatkan kelima kartu Exodia ini di tangan, maka kemenangan langsung sobat FUN dapatkan. Seolah dalam permainan kartu Yu-Gi-Oh!, selain memenangkan pertarungan dengan cara biasa, cara lain memenangkan pertarungan adalah dengan mengumpulkan kelima kartu ini. Unik bukan?

1 | 2 | 3

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...