Selamat datang di fun-otaku.blogspot.com
Blog dalam bahasa Indonesia yang mereview anime terbaik, mengulas manga terlaris, tokusatsu, dorama, musik, film, berita seputar animanga, dan segala hal mengenai otaku. Sertakan link aktif blog, jika ingin membagikan berita, artikel, info, atau referensi dari blog ini.
Terima kasih atas kunjungannya :)

Sabtu, 24 November 2012

Update List Anime Winter 2012 / 2013

Walau musim gugur masih belum berlalu dan sebagian besar animenya masih ditayangkan di televisi Jepang, namun bocoran untuk beberapa anime yang direncanakan tayang pada musim dingin atau winter 2012 / 2013 sudah beredar.

Berikut daftar anime yang direncanakan tayang musim dingin 2012 / 2013 :
Anime Winter 2012 / 2013 ver 1
Anime Winter 2012 / 2013 ver 2
Kesan FUN dari daftar tersebut, sepertinya ada banyak sequel atau lanjutan dari serial anime season sebelum-sebelumnya. Tapi kita lihat saja perkembangan selanjutnya.


Gambar : Google

Daftar Anime Musim Gugur 2012


Mengejar ketertinggalan dari anime-anime yang sudah rilis, berikut daftar anime yang rilis untuk season Autumn 2012 atau Fall 2012 di Jepang.

Anime Autumn / Fall 2012 ver 1
Anime Autumn / Fall 2012 ver 2

Beberapa yang FUN rekomendasikan untuk anime season Autumn 2012 / Fall 2012 ini, antara lain :

Tonari no Kaibutsu-Kun
Inggris         : My Little Monster, The Monster Next Door, My Neighbor Monster-Kun
Romaji        : となり の 怪物 くん
Tipe            : Serial TV
Episode      : 13
Diudarakan : 2 Oktober 2012 -
Produksi     : TV Tokyo, Aniplex, Brain Base, NAS, Kodansha
Genre        : Komedi Romantis
Durasi        : 24 menit per episode
Rating        : PG-13


Psycho Pass
Sinonim        : Psychopath
Jepang         : サイコパス
Tipe             : TV
Episode       : 22
Ditayangkan : 12 Oktober 2012 -
Produksi      : Produksi IG, FUNimation EntertainmentL, Fuji TV, Nitroplus, Sony Music Entertainment
Genre          : Action, Sci-Fi
Durasi          : 23 min. per episode
Rating          : R - 17 +


Jormungand Perfect Order

Sinonim        : Jormungand 2
Jepang         : ヨルムンガンド Perfect Order
Tipe             : TV
Episode        : 12
Ditayangkan : 10 Oktober 2012 -
Produksi      : FUNimation EntertainmentL, White Fox
Genre          : Action, Adventure, Seinen
Durasi          : 24 min. per episode
Rating          : R - 17 +


Little Busters
Sinonim        : LB!
Jepang          : リトル バスターズ!
Tipe             : TV
Episode        : 26
Ditayangkan : 6 Oktober 2012 -
Produksi       : J.C. Staf, Key, Warner Bros
Genre          : Komedi, Drama, Romantis, Sekolah
Durasi          : 23 min. per episode
Rating          : PG-13 - Remaja 13 tahun atau lebih


Gambar : Google

Kamis, 22 November 2012

Update Film : Hunter x Hunter Phantom Rouge


Salah satu keinginan terbesar para penggemar Hunter X Hunter akhirnya terkabul juga, film pertama dari serial legendaris karya Togashi-sensei akan resmi dirilis dalam waktu dekat!



Hunter x Hunter Phantom Rouge

Sinonim              : Gekijouban Hunter x Hunter: Hiiro no Ryodan, HxH Film
Jepang               : 剧场版 HUNTER × HUNTER 緋色 の 幻影 (ファントム · ルージュ)
Format               : Film
Rilis                    : 12 Januari 2013
Produksi            : Madhouse Studios
Sutradara           : Yuzo Sato
Desain Karakter : Yoshimatsu Takahiro
Musik                : Hirano Yoshihisa
Genre                 : Action, Adventure, Shounen

Manga legendaris buah tangan Yoshihiro Togashi-sensei akhirnya diadaptasi ke layar lebar, film berjudul Hunter X Hunter Phantom Rouge ini rencananya akan rilis tanggal 12 Januari 2013. Disutradarai oleh Yuzo Sato - yang juga menyutradarai Kaiji dan Iron Man, film ini didasarkan pada potongan cerita dari mangaka aslinya yang tidak pernah dipubikasikan. Dimana cerita tersebut ditulis oleh Togashi-sensei sendiri sekitar sepuluh tahun yang lalu.

Mengenai ceritanya sendiri, akan berpusat pada Kurapika, seorang hunter keturunan klan Kuruta yang menjadi hunter demi membalaskan dendam sukunya yang habis dibantai oleh Phantom Troupe, hanya demi bola mata merah yang dimiliki oleh orang-orang keturunan suku tersebut. Phantom Troupe sendiri merupakan gerombolan penjahat elit berkekuatan mengerikan yang paling diburu oleh para hunter.

Phantom Troupe sendiri akan hadir sebagai lawan, dengan salah satu tokoh misterius akan dimunculkan spesial dalam film ini. Tokoh tersebut merupakan anggota Phantom Troupe bertato nomor "4" berjuluk Omokage. Dalam menghadapi Phantom Troupe, tentu Kurapika tidak sendiri, tetap akan ada aksi Gon, Killua, dan Leorio yang membantu.

So, dengan banyak sisi menarik, tentu film ini tidak bisa dilewatkan begitu saja!


Rabu, 21 November 2012

Update Film : One Piece Film Z

Bagi para penggemar One Piece, pasti sedang menunggu kemunculan film terbarunya di tahun 2012 ini.
Apalagi kalau bukan film ke-12, One Piece Film Z!


Judul                 : ONE PIECE FILM Z
Romaji              : Wan Pīsu Firumu Zetto
Sutradara          : Tatsuya Nagamine
Skenario           : Osamu Suzuki
Musik               : Yasutaka Nakata
Rilis                  : 15 Desember 2012


Seperti yang FUN tulis diatas, One Piece Film Z merupakan film kedua belas dari serial One Piece. Direncanakan akan rilis pertama kali di bioskop Jepang pada tanggal 15 Desember 2012 . Film ini akan disutradarai oleh Tatsuya Nagamine - yang juga merupakan asisten sutradara untuk One Piece Movie 8 “One Piece: Episode of Alabaster - Sabaku no Ojou to Kaizoku Tachi". Sama halnya dengan film Strong World, di film Z ini Eiichiro Oda akan turun tangan sebagai pengawas, sehingga para fans cukup bisa berlega hati dan menaruh ekspektasi besar pada kualitas film ini nantinya. Sedangkan untuk lagu tema dipercayakan pada Yasutaka Nakata dan skenario Osamu Suzuki.

Mengenai sinopisnya, film ini bercerita tentang 'kartu truf'' Marinir yang konon sebanding dengan Ancient Weapon yakni "Dyna Stone". Namun benda tersebut tiba-tiba telah dicuri dan orang yang bertanggung jawab atas pencurian tersebut adalah mantan laksamana marinir Z. Marinir pun berada dalam ancaman konspirasi yang dapat mengguncang ketentraman New World.


Dan bisa ditebak, Luffy bersama gerombolan bajak laut Topi Jerami lah yang akan menghadapi musuh berbahaya dan berkekuatan mengerikan, mantan laksamana Z tersebut. Mampukah Luffy cs mengalahkannya?

Berbeda dengan sebelas film sebelumnya, kali ini untuk pertama kalinya, setting film berada di New World. Itu artinya kekuatan dan penampilan Straw Hat Pirate tentu sudah lewat dua tahun masa latihan. Hal ini yang menjadi daya tarik utama bagi para fans One Piece, bagaimana Straw Hat Pirate melawan Z dkk dengan kekuatan penuh mereka.


Yang menarik lainya dari film ini menurut FUN adalah kemunculan Aokiji untuk pertama kalinya di New World. Juga yang lebih mengejutkan lagi, dua dari lagu tema film ini akan dinyanyikan oleh penyanyi barat yang tidak asing lagi, Avril Lavigne. Hal tersebut tentunya menjadi poin tersendiri dari film ini.


So, bagi para penggemar One Piece, harap bersabar dan selamat menanti kemunculan film keren ini!

Review Anime : Tonari no Kaibutsu-Kun



Judul           : Tonari no Kaibutsu-Kun
Inggris         : My Little Monster, The Monster Next Door, My Neighbor Monster-Kun
Romaji        : となり の 怪物 くん
Tipe            : Serial TV
Episode      : 13
Status         : On-Going
Diudarakan : 2 Oktober 2012 -
Produksi     : TV Tokyo, Aniplex, Brain Base, NAS, Kodansha
Genre        : Komedi Romantis
Durasi        : 24 menit per episode
Rating        : PG-13

Tonari no Kaibutsu-kun  atau My Little Monster merupakan sebuah anime komedi romantis garapan Brains Base yang diangkat dari manga yang ditulis dan digambar oleh Robico-sensei. Manganya sendiri diterbitkan oleh Kodansha pada tahun 2008 dan diserialisasikan pertama kali di majalah Dessert. Hingga kini tankobon Tonari no Kaibutsu-kun sudah mencapai 10 volume dan masih berstatus on-going.

Sedangkan versi animenya diisiarkan pertama kali pada tanggal 2 Oktober 2012 di TV Tokyo dibawah arahan sutradara Hiro Kaburaki - sutradara spesialis anime romantis yang juga menggarap serial Kimi ni Todoke. Lagu pembuka dari anime ini, Q&A Recital! dinyanyikan oleh Haruka Tomatsu sedangkan Wishes Wihte sebagai lagu penutup, dinyanyikan oleh grup 9nine. Hingga artikel ini ditulis, versi penayangan animenya sudah mencapai episode ke-8 dari rencana total 13 episode.

Cerita dari Tonari no Kaibutsu-kun berpusat pada seorang gadis siswi SMA bernama Shizuku Mizutani, seorang pendiam, tertutup dan hanya memiliki satu ketertarikan : belajar. Baginya tidak ada kepentingan lain, kecuali mendapat nilai yang baik demi masa depan yang gemilang. Sikap cuek itulah yang menjadikannya sulit untuk bergaul dan mendapatkan banyak teman.

Kisah Mizutani berubah ketika dirinya ditugaskan untuk mengantar catatan pelajaran kepada murid yang sangat jarang masuk kelas, Haru Yoshida. Haru Yoshida sendiri bisa dikatakan berbeda 180 derajat dengan Mizutani, seorang laki-laki yang lebih suka bermain-main, sangat ekspresif, dan ingin memiliki banyak teman. Namun karena penampilannya yang sangar, dan track record-nya sebagai seorang murid bermasalah yang suka berantem, menyebabkan dirinya dijauhi.

Pertemuan tersebut, akhirnya menimbulkan benih cinta diantara keduanya. Perasaan yang saling tarik ulur, perbedaan sifat, dan kekonyolan yang terjadi selama masa pendekatan ekstrim antara Haru dengan Mizutani menjadi inti cerita Tonari no Kaibutsu-kun.

Karakter Utama :
Shizuku Mizutani (水 谷 雫)
Seiyuu: Haruka Tomatsu


Murid yang amat sangat rajin belajar, sebagian besar perhatian dan waktu dalam hidupnya didedikasikan untuk terus fokus pada nilai-nilai akademis. Akibatnya Mizutani terkesan tertutup dan cuek terhadap segala hal yang ada di sekitarnya, termasuk teman-temannya. Namun sifat dan perangainya perlahan sedikit berubah sejak pertemuannya dengan Haru. Meski di sisi lain, kemampuan akademis luar biasa yang dimiliki Haru, malah membuat Mizutani - yang tergeser ke posisi rangking 2 di sekolah - semakin gila belajar.

Haru Yoshida (吉田 春)
Seiyuu: Tatsuhisa Suzuki

Meski seorang trouble maker, Haru sebenarnya adalah seorang anak yang baik, memiliki semangat keadilan dan tak segan membantu orang lain. Yang menarik, meski telah lama absen, lebih sering bermain dan membuat kebodohan, Haru memiliki otak yang encer dalam pelajaran sekolah. Bahkan kemampuan akademis-nya melebihi Mizutani yang selalu belajar. Dalam kesehariannya, Haru selalu bertindak tanpa pikir panjang, sehingga menimbulkan kekonyolan-kekonyolan, di sisi lain, sifat itulah yang membuatnya dapat dengan mudah mengungkapkan perasaannya pada Mizutani, yang akhirnya turut mengubah perangai Mizutani.

Asako Natsume (夏目 あさ子)
Seiyuu: Atsumi Tanezaki

Merupakan teman sekelas Mizutani dan Haru. Namun berbeda dengan keduanya, Natsume tergolong siswa yang bodoh dan selalu mendapat nilai yang buruk di setiap mata pelajaran, kecuali olahraga. Hubungannya dengan Mizutani dan Haru berawal dari keinginannya untuk lulus ujian, sehingga meminta bantuan keduanya untuk mengajarinya pelajaran. Sama seperti Mizutani dan Haru, Natsume juga tidak banyak memilik teman di dunia nyata, karena lebih suka berteman dan bersosial di dunia maya.

Sōhei Sasahara (佐 々 原 宗 平)
Seiyuu: Ryota Osaka

Teman sekelas Mizutani dkk ini merupakan anak laki-laki yang ceria dan murah senyum. Sering terlihat berseragam softball dan mencuri waktu di sela-sela permainan untuk mengobrol dengan Mizutani dkk. Sasahara merupakan teman Haru juga sewaktu SMP dimana Haru juga jarang sekali masuk kelas.



Overall, Tonari no Kaibutsu-kun menyajikan sebuah kisah komedi romantis bersetting kehidupan sekolah. Terkadang kekonyolan para karakternya membuat terpingkal dan di sisi lain, ada pula cerita romantis tarik ulur antara Haru dan Mizutani. Menurut FUN sendiri anime ini cukup layak diikuti, ceritanya yang ringan menjadikannya tontonan yang cukup menghibur. Rating PG-13 cukup beralasan karena beberapa kali ada adegan ciuman dalam anime ini.
Untuk rating FUN sendiri, anime Tonari Kaibutsu-kun berada di kisaran 7,5/10.


Selasa, 20 November 2012

Review Film : LIAR GAME Reborn


Judul                 : Liar Game: Reborn
Romaji               : Raia Gemu - Saisei -
Japanese           : ライアーゲーム -再生-
Sutradara          : Hiroaki Matsuyama
Penulis              : Kaitani Shinobu (manga), Michitaka Okada
Tanggal Rilis      : 3 Maret 2012
Durasi               : 131 menit
Genre               : Thriller Psikologis
Pemain Utama  :
Shota Matsuda - Shinichi Akiyama
Mikako Tabe - Yu Shinomiya
Hirofumi Arai - Nobuteru Kiryu


Kali ini FUN akan membahas film terbaru dari seri LIAR  GAME yang merupakan sequel dari film sebelumnya yakni THE FINAL STAGE. Untuk mengetahui secara menyeluruh mengenai serial ini, bisa mengikuti review dari FUN terkait dorama season satu, season dua, dan film pertama-nya.

LIAR GAME : REBORN mengambil setting dua tahun setelah duet Shinichi Akiyama dan Kanzaki Nao berhasil memenangkan turnamen LIAR GAME sekaligus mengakhiri riwayat turnamen mengerikan tersebut. Pihak yang menderita kerugian besar akibat kemenangan tak terduga Shinichi Akiyama cs pun berinisiatif membalas dendam. Tirai maut LIAR GAME yang telah lama tertutup, dibuka kembali demi tujuan tersebut.

Yu Shinomiya (Mikako Tabe) adalah salah satu yang 'beruntung' mendapatkan undangan peserta LIAR GAME. Perempuan polos yang baru saja wisuda dari kampusnya tersebut mendapati surat undangan bersama segepok uang tunai di depan pintu kamarnya. Sadar dirinya tak akan sanggup melewati turnamen tersebut sendirian, Shinomiya lantas meminta bantuan pada salah seorang dosen di kampusnya. Dan bisa ditebak, dosen psikologi tersebut tak lain adalah Shinichi Akiyama (Shota Matsuda) yang kini telah bergelar profesor bidang psikologi.

Identik dengan plot film sebelumnya, Akiyama yang pada awalnya enggan berurusan dengan turnamen tersebut, mau tak mau akhirnya turun tangan membantu Shinomiya yang terlanjur ikut. Jadilah keduanya harus menghadapi permainan "Musical Chairs" ala LIAR GAME yang menjanjikan imbalan 2 milyar yen bagi siapa pun yang bisa bertahan hingga akhir, dan sebaliknya, sanksi mengerikan bagi siapa saja yang kalah di akhir permainan.

Tokoh Utama
Shinichi Akiyama diperankan oleh Matsuda Shota

Jenius psikologi yang berhasil menyelesaikan permainan LIAR GAME 2 tahun yang lalu. Digambarkan telah berprofesi sebagai seorang dosen psikologi di kampus tempat Shinomiya belajar. Meski pada awalnya menolak, pria yang selalu terlihat tenang dan lebih banyak diam ini akhirnya memutuskan untuk membantu Shinomiya yang sudah terlanjur terperangkap dalam tipu muslihat LIAR GAME.

Yu Shinomiya diperankan oleh Mikako Tabe

Seorang fresh graduate yang tidak tahu harus berbuat apa ketika mendapati dirinya terpilih menjadi peserta turnamen LIAR GAME. Teringat akan buku pelajaran psikologi miliknya, Shinomiya mencari dosen psikologi di kampus untuk meminta bantuan sang dosen, tentu saja sang dosen tak lain adalah Akiyama Shinichi. Meski kepolosan dan kebaikan hati seringkali membuatnya terjebak dalam permainan LIAR GAME, namun justru kedua sifat itulah yang kelak akan menentukan akhir dari permainan tersebut.

Nobuteru Kiryu diperankan oleh Hirofumi Arai

Pria yang diplot menjadi lawan utama dari Akiyama di sepanjang permainan LIAR GAME. Digambarkan sebagai seorang yang sangar dengan tato diwajah dan penampilan yang angker. Meski tidak se-aneh lawan-lawan utama Akiyama di turnamen sebelumnya, namun Kiryu tetap bisa membuktikan bahwa tipu muslihatnya se-sangar penampilannya.


Menurut FUN film ini cukup layak untuk disimak, terutama bagi para fans LIAR GAME atau yang telah mengikuti dua season dorama dan film pertamanya. FUN sendiri juga cukup gembira ketika mendengar desas-desus akan adanya kemunculan film ini. Meski menarik, film ini tidak luput dari sejumlah kekurangan.

Pertama jelas, karena film ini merupakan kelanjutan dari serial LIAR GAME, maka bagi penonton yang baru mengikuti LIAR GAME pertama kali melalui film ini akan cukup kesulitan untuk mencerna cerita yang ada. Termasuk kemunculan beberapa "tokoh favorit" seperti Fukunaga Yuji dan Yokoya dari turnamen sebelumnya yang berlalu lalang di sepanjang film, keberadaan dan fungsi mereka akan menjadi absurd jika tidak mengikuti kisah-kisah terdahulu yang mengawali cerita dalam film ini.

Juga suasana tegang yang seharusnya menjadi jualan utama dari seri LIAR GAME, nampaknya tidak cukup terbangun dalam film ini. Perkenalan yang minim tentang apa itu LIAR GAME dan seberapa mengerikannya permainan tersebut, kurang dapat tergali dan akibatnya kurang memberikan efek ngeri yang seharusnya menjadikan penonton deg-degan di sepanjang jalannya cerita. Membuat penonton yang masih awam mungkin akan berpendapat bahwa LIAR GAME hanya lah sebuah permainan yang diisi peserta-peserta lebay, yang begitu over dalam mengekspresikan rasa frustasi ketika kalah. Padahal jika melihat tekanan yang harus mereka pikul, sebenarnya sangat wajar jika mereka bisa se-dramatis itu.

Meskipun permainan "Musical Chairs" sebagai inti cerita merupakan ide permainan yang cerdas, namun lawan-lawan yang dihadapi Akiyama terlihat kurang tangguh dan sepadan. Terutama Kiryu (Hirofumi Arai) sebagai lawan utama, masih kalah pintar dan kurang greget dibanding lawan utama Akiyama di turnamen-turnamen sebelumnya, seperti Fukunaga Yuji yang super licik, Yokoya yang misterius, atau Katsuragi Ryo yang setipe dengan Akiyama. Juga pemilihan Mikako Tabe sebagai tokoh utama perempuan Yu Shinomiya, baik secara penampilan dan karakter dalam film, menurut FUN pribadi, masih kurang dibandingkan era Kanzaki Nao-nya Toda Erika.

Overall, meski memiliki sejumlah kekurangan di sana sini dan plot yang sungguh mirip dengan film sebelumnya, namun seperti yang FUN tulis di atas, installment terbaru dari LIAR GAME ini masih layak untuk di tonton. Masih menyuguhkan cerita yang cerdas dan penyelesaian yang membuat geleng-geleng kepala karena tak habis pikir. So meski penggemar seri LIAR GAME, namun untuk LIAR GAME : Reborn ini, FUN memberikan rating 7,5/10.


Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...