Salah satu serial yang bikin anak-anak lupa mandi di era '90-an |
Yang menarik ketika dulu anime dan tokusatsu tayang di Indonesia, salah satunya adalah lagu-lagu baik opening atau ending dari anime tersebut ikut di-dubbing ke dalam bahasa Indonesia. Jadilah lagu-lagu anime tersebut menjadi versi Indonesia.
Namun karena fungsinya sebagai lagu opening dan ending anime, tentu amat jarang kita temukan lagu itu dalam versi panjang (utuh). Ya, lagu-lagu dubbing-an tersebut dibuat dengan durasi hanya sepanjang opening atau ending pada umumnya yakni sekitar semenit lebih sedikit.
Nah, belakangan FUN juga menemukan beberapa video yang menampilkan cover lagu-lagu anime versi bahasa Indonesia. Ini dia beberapa di antaranya :
#1 "Kepercayaan" by Vulcanoes
Ini lagu pembuka dari anime "Aoki Densetsu Shoot" atau yang di Indonesia dikenal sebagai judul "Shoot" saja. Opening yang aslinya berjudul "Anata no Yume ga Kanau Made" ini dinyanyikan oleh Vulcanoes dan diberi judul "Kepercayaan".
#2 "Ohayou" by revalsxj4panes
Lagu pembuka dari anime Hunter X Hunter yang pernah ngetop ketika disiarkan di stasiun TV7. Lagu ini aslinya dinyanyikan oleh Keno, sementara coveran dalam bahasa Indonesia dinyanyikan oleh Revalsxj4panes yang telah cukup banyak mengcover lagu-lagu anime. Lagu-lagu lain bisa dilihat di akun youtube revalsxj4panes.
#3 "One More Time One More Chance" by Riestanewbie
Lagu yang menyayat hati dari film garapan Makoto Shinkai, 5 Centimeters per Second. Lagu aslinya dinyanyikan oleh Masayoshi Yamazaki, sementara versi Indonesia-nya dinyanyikan oleh Riestanewbie.
#4 "Seandainya Sahabatku" by Cielanime
Lagu anime yang bisa dikatakan paling banyak dicover oleh masyarakat Indonesia. Liriknya yang manis dan irama lagunya yang renyah serta ear catchy membuat banyak orang tertarik untuk menyanyikannya. Merupakan lagu ending dari anime Mojacko yang dikarang oleh mangaka terkenal Fujiko F Fujio. Lagu yang aslinya berjudul "Koibito ga Uchuujin nara" atau lebih dikenal sebagai "If my Lover Was an Alien" dinyanyikan oleh Junko Iwao. Coveran bahasa Indonesianya dinyanyikan oleh Cielanime.
Itulah beberapa diantaranya lagu anime versi Indonesia, adakah yang menarik perhatian sahabat sekalian?
Atau mungkin ada lagu anime versi lainnya yang ingin ditambahkan? Silakan tulis di kolom komentar.
Terima kasih :)
Lagu pembuka dari anime Hunter X Hunter yang pernah ngetop ketika disiarkan di stasiun TV7. Lagu ini aslinya dinyanyikan oleh Keno, sementara coveran dalam bahasa Indonesia dinyanyikan oleh Revalsxj4panes yang telah cukup banyak mengcover lagu-lagu anime. Lagu-lagu lain bisa dilihat di akun youtube revalsxj4panes.
#3 "One More Time One More Chance" by Riestanewbie
Lagu yang menyayat hati dari film garapan Makoto Shinkai, 5 Centimeters per Second. Lagu aslinya dinyanyikan oleh Masayoshi Yamazaki, sementara versi Indonesia-nya dinyanyikan oleh Riestanewbie.
#4 "Seandainya Sahabatku" by Cielanime
Lagu anime yang bisa dikatakan paling banyak dicover oleh masyarakat Indonesia. Liriknya yang manis dan irama lagunya yang renyah serta ear catchy membuat banyak orang tertarik untuk menyanyikannya. Merupakan lagu ending dari anime Mojacko yang dikarang oleh mangaka terkenal Fujiko F Fujio. Lagu yang aslinya berjudul "Koibito ga Uchuujin nara" atau lebih dikenal sebagai "If my Lover Was an Alien" dinyanyikan oleh Junko Iwao. Coveran bahasa Indonesianya dinyanyikan oleh Cielanime.
Itulah beberapa diantaranya lagu anime versi Indonesia, adakah yang menarik perhatian sahabat sekalian?
Atau mungkin ada lagu anime versi lainnya yang ingin ditambahkan? Silakan tulis di kolom komentar.
Terima kasih :)
kawan bisa gak tolong post lagu Ranma 1/2 versi indo yang judulnya "ya pappa" klo gak salah itu judulnya.. Trims
BalasHapusDragon Ball Z Ko' g' masukkan juga...???
BalasHapuswah, iya juga yaa... everlasting banget tuh :D
HapusTahu Sumedang ko nggak ada?
BalasHapusTahu Sumedang???
Hapusranma 1/2 ..
BalasHapusyang liriknya "jatuh cinta Ranma 3x kita menjadi dua selamanya" apaan tuh nama lagunya lupa..
kok ga ada
yang ini :
HapusYapapai yapapai Inzaten
Mari bergembira bersama cinta
Yapapai yapapai Inzaten
Mari bergembira bersama cinta
Jatuh cinta Ranma Ranma Ranma
Kita menjadi teman selamanya
Jatuh cinta Ranma Ranma Ranma
Kita menjadi teman
Kita menjadi teman
Kita menjadi teman selamanya
hehehe.. itu Ranma 1/2 versi Indonesia :D
Perkenalkan saya pemilik blogg baru Rev4lsx Makasih sudah menyebut nama saya di bloggnya Search: http://adf.ly/VfNJm jika ingin update lagu ANIME VERSI INDONESIA terbaru dalam bentuk MP3 Download aja kesemuanya Full Version, Tunggu juga Updatenya ya :-D Makasih
BalasHapusYup, sama2 :D
HapusMaz, masih hidupkah ??
Hapuswaah...
BalasHapusenak juga lagu one more time one more chance versi indonya...
padahal baru ja nonton animenya trz pengen cari ostnya, eh taunya nyasar ke sini ternyata da versi indonya...
beruntung banget,,.. hehehe
hehehe... banyak yang suka ternyata dengan versi bahasa Indonesia nya ;D
Hapuslagu ending ranma1/2 yang ending ke 2 judulny apa?
BalasHapusBtw rek udah tahu belum kalau seorang youtuber mengarasemen lagu penutup dari anime tahun 2009 tentang gempa bumi yang mana versi instrumental lagu tersebut diberi vokal dari lagu barat yang pokoknya ada lirikny "place your hand in mine i'll leave when i wanna"? Itu lumayan enak didengerin meski remixnya masih agak kurang (vokal tidak jelas di bagian reff)
BalasHapus