Nah, berikut uraian daftar 10 besar manga terbaik tahun 2012 :
#10 Bakuman - Story: Tsugumi Ohba, Art: Takeshi Obata
Daftar ini dibuka dengan manga karya maestro Obata Takeshi-sensei duet dengan Ohba Tsugumi-sensei. Duet yang dahulu pernah mengantarkan Deathnote sebagai salah satu manga terbaik. Alasan mengapa masuk jajaran 10 besar? Tak lain karena tepat pada tahun 2012, Bakuman resmi tamat di volume 20 dan duet Ohba-Obata berhasil menyelesaikannya dengan baik. Tak heran jika penjualan manganya cukup tinggi dengan 3.211.191 copy manga yang terjual di tahun yang sama.
#9 Magi - Shinobu Ohtaka
Tahun 2012, dominasi Shueisha memang cukup menurun, paling tidak itu terbukti dari masuknya manga Magi dari Shogakukan ke jajaran 10 besar ini. Manga karya Shinobu Ohtaka-sensei yang rilis sejak 3 Juni 2009. Meski di awal kemunculan tidak terlalu menonjol, namun pada tahun 2012, Magi langsung terdongkrak ke posisi sembilan manga terlaris dengan angka 3.437.182 copy manga yang terjual. Hal yang membuat studio A-1 merasa perlu membuat versi animenya pada akhir tahun kemarin.
#8 Hunter X Hunter - Yoshihiro Togashi
FUN rasa, tak ada manga yang mempunyai fans paling loyal selain fans Hunter X Hunter karya Yoshihiro Togashi-sensei. Betapa tidak? Meski sempat vakum cukup lama, namun karyanya tetap selalu dinanti, menjadi best seller begitu keluar volume terbarunya. Paling tidak, itu terbukti dengan kemunculan Hunter X Hunter di tahun 2012 dengan penjualan manga yang fenomenal mencapai 3.439.839 copy. Jika bukan karena kepintaran Togashi-sensei meramu cerita, tentu manganya tidak terjual sebanyak itu - karena jika dilihat dari artworknya, jelas manga ini bukan yang terbaik.
#7 Silver Spoon - Hiromu Arakawa
Manganya telah terjual 3.603.710, memenangkan penghargaan 5th Manga Taisho Awards 2012 sebagai manga terbaik, pemenang Shogakukan Manga Awards ke-58 untuk kategori shonen manga, serta masuk dalam nominasi Osamu Tezuka Cultural Prizes. Keempat parameter tadi, tentu membuktikan kualitas dari manga terbaru karya Arakawa-sensei. Tak perlu diragukan sebenarnya, mengingat dari tangannya lah manga sekelas Fullmetal Alchemist muncul.
#6 Kimi ni Todoke - Karuho Shiina
Satu-satunya manga shojo yang mampu menembus 10 besar manga terbaik. Sejak rilis pertama kali tahun 2005 di majalah Betsuma atau Bessatsu Margaret, manga karya Shiina-sensei ini memang langsung meraih popularitas dari para fansnya. Hal itu terbukti, paling tidak dari tahun 2011 kemarin Kimi ni Todoke berhasil bercokol di peringkat kesembilan sebagai manga terlaris, dan di tahun 2012 naik ke peringkat keenam dengan total penjualan 4.039.715 copy manga.
#5 Fairy Tail - Hiro Mashima
Menurun dari pencapaian Fairy Tail di tahun 2011 sebelumnya, di tahun 2012, manga karya Hiro Mashima-sensei ini turun satu peringkat ke posisi kelima dengan pencapaian 4.128.665 copy manga yang terjual. Meski demikian, manga ini masih tetap bagus dengan adaptasi animenya yang menjalani musim keempat. Dengan konsep shonen mainstream, manga terbitan Kodansha ini dapat terus dengan mudah mendapat banyak fans di masa mendatang
#4 Space Brothers (Uchū Kyōdai) - Chūya Koyama
Mengejutkan FUN rasa, dari awalnya bukan apa-apa, manga dengan cerita berkualitas karya Koyama-sensei ini langsung melesat ke posisi keempat manga terlaris dengan 5.413.899 copy manga terjual. Tak hanya itu, pemenang Shogakukan Manga Awards 2011 ini juga membuat tahun 2012 kemarin layaknya tahun lompatan terbesar dari manga ini, dengan diangkat sebagai serial anime oleh studio A-1 dan sebuah film live-action yang dibintangi oleh Shun Oguri dan Masaki Okada.
#3 Naruto - Masashi Kishimoto
Di peringkat ketiga, manga populer Naruto harus merelakan turun satu peringkat dari pencapaian tahun 2011, dengan 6.495.240 copy manga yang terjual. Meski demikian, cerita manga ini masih seru dengan perang besar ninja yang masih berjalan. FUN pikir, cerita yang seolah menuju klimaks ini akan terus membuat Naruto mempertahankan prestasinya, kita lihat saja tahun 2013 ini akan seperti apa.
#2 Kuroko's Basketball - Tadatoshi Fujimaki
Finish di peringkat ke-24 dalam peringkat manga terlaris 2011, Kuroko no Basket langsung melejit hingga posisi runner up dengan penjualan sebesar 8.070.446 copy. Manga karya Fujimaki-sensei ini memang sedang berada di atas awan popularitas menyusul versi animenya yang ditayangkan di tahun 2012. Jika grafik ini terus dipertahankan, sepertinya tiga besar manga Jump yang mulai tergerus popularitasnya, akan benar-benar goyah di tahun 2013 ini.
#1 One Piece - Eiichiro Oda
Dan inilah peringkat pertama, jawara manga terbaik 2012, masih mempertahankan rekor penjualan terbanyak dengan 23.464.866 copy manga yang terjual. Meski penjualan manganya menurun dari tahun 2011 yang mampu memecahkan rekor hingga 37.996.373 copy manga yang terjual, namun One Piece masih mempertahankan grafik yang bagus, dengan saga melawan Yonkou yang mulai bergulir di New World. Popularitas One Piece sendiri juga terdongkrak oleh pencapaian film terbarunya, One Piece Film Z yang memecahkan rekor pendapatan terbesar TOEI dan pembukaan film tertinggi tahun 2012. Benar-benar dahsyat.
Referensi :
One Piece Emang pantes jdi no.1
BalasHapusYup, rekor penjualannya tak terkalahkan :D
Hapusspace brother keren :D
BalasHapus