Selasa, 07 Januari 2014

Daftar 10 Lagu Anime Terbaik 2013 part 1

Akhirnya tak terasa tahun 2013 sudah akan berlalu. Selama itu pula kita sudah ditemani oleh berbagai macam anime di tiap season-nya, baik dari winter, spring, summer, hingga fall. Dan dari sekian banyak anime tersebut tentunya ada beberapa ost, baik lagu soundtrack opening, ending ataupun insert song yang mengena di hati para penggemar. Bahkan tak jarang pula banyak yang terpikat pada suatu anime lantaran lagu-lagunya.

Nah seperti tahun sebelumnya, berikut FUN akan mengumumkan daftar 10 original soundtrack anime terbaik sepanjang 2013 ini. So, langsung saja, ini dia hasilnya dari posisi 10 hingga keenam :

#10 Watashi ga Motenai no wa Do Kangaetemo Omaera ga Warui by Suzuki Konomin' Kiba of Akiba (Wata Mote)
Yak, daftar ini dibuka dengan teriakan Suzuki Konomin' Kiba of Akiba dengan lagunya yang berjudul sangat panjang : Watashi ga Motenai no wa Do Kangaetemo Omaera ga Warui. Yup, dengan sentuhan scream, lagu berirama cadas ini cukup unik, walaupun mungkin ada beberapa yang kurang suka dengan aliran ini (FUN sendiri tidak terlalu suka). Tapi tidak bisa dipungkiri bahwa lagu satu ini cukup berkesan sebagai pembuka dari anime Wata Mote.

#9 RE:I AM by Aimer (Gundam UC)
Di peringkat kesembilan diduduki oleh lagu dari anime installment serial legendaris Gundam UC, RE:I AM yang dinyanyikan dengan baik oleh Aimer. Secara subyektif, lagu yang rilis 20 Maret 2013 ini mengingatkan FUN akan lagu Ryuusei no Namida milik Chiaki Kuriyama yang juga pernah mengisi soundtrack Gundam UC tiga tahun yang lalu. Dengan irama yang mendayu-dayu berubah cepat, membuat lagu ini tampak begitu dinamis dan suara Aimer yang berat melengkapi lagu ini menjadi enak didengar, apalagi versi akustiknya. Sebagai tambahan, judul lagu RE:I AM sendiri merupakan anagram dari nama penyanyinya sendiri : Aimer, menarik ya?

#8 Each and All by Livetune adding Rin Oikawa (Devil Survivor 2 The Animation)
Lagu soundtrack dari Devil Survivor yang dinyanyikan secara lembut oleh Livetune adding Rin Oikawa ini terdengar begitu manis. Perpaduan suara vokal dan denting piano yang begitu dominan di awal lagu membuat siapapun yang mendengarkannya akan terhanyut. Paling tidak, itu yang FUN rasakan. Membuat lagu yang rilis dalam single Take Your Way pada 5 Juni 2013 lalu ini menjadikan pendengarnya terlena hingga akhir.

#7 Kiss You by Miwa (Silver Spoon)
Di posisi ketujuh ada lagu dari anime Gin no Saji atau Silver Spoon, Kiss You yang dinyanyikan secara apik oleh Miwa. Dengan sentuhan country, dan irama yang ceria, mendengarkannya bisa memperbaiki mood sobat FUN dan merasakan kebahagiaan. Cocok dengan anime Silver Spoon yang sama-sama ceria, berbeda 180 derajat dengan Fullmetal Alchemist, meski pengarangnya sama :D

#6 Kyoukai no Kanata by Minori Chihara (Kyoukai no Kanata)
Mengambil judul yang sama dengan judul animenya, Kyoukai no Kanata yang dinyanyikan dengan penuh penghayatan oleh Minori Chihara ini memang mewakili animenya : berirama cepat dan semangat! Dengan suara vokal yang lembut melengking, cocok dengan musiknya yang dinamis. Yah, beginilah kalau lagu disesuaikan dengan anime, saling mendukung dan melengkapi. Tak salah jika FUN menempatkannya di posisi keenam.

4 komentar:

  1. Daripada OP nya silver spoon, saya lebih suka ED nya haha
    Btw OP nya kurono no basket S2 Granrodeo - the Other Self gimana?

    BalasHapus
  2. Memang sedap lagunya Kyoukai no Kanata, sampe" udah jadi nyanyian sehari-hari :D

    BalasHapus
  3. sama lebih suka ed nya silver spon

    BalasHapus