Kamis, 28 Februari 2013

Top 5 Situs Anime Terlengkap

Yak, kali ini FUN akan mengulas mengenai website tentang anime paling komplit. Seperti yang kita ketahui, budaya populer Jepang (seperti anime, manga, game, film, dan lain sebagainya) bisa  berkembang sangat pesat seperti sekarang, tak lain karena didukung internet dan situ-situs di dalamnya yang semakin menjamur. Nah dari sekian banyak situs tersebut, FUN menemukan paling tidak ada 5 situs internasional tentang anime terlengkap.

Situs-situs tersebut tentu mempunyai keunikan tersendiri, dari penyedia konten download anime, penyedia database anime, hingga berita seputar anime. Nah, dari sekian banyak situs anime yang ada, inilah 5 teratas menurut FUN :

Jika pembaca bertanya mengenai situs yang memiliki database informasi seputar anime terlengkap di muka bumi, mungkin situs inilah jawabannya. Dari anime, karakter, seiyuu, serta orang-orang di balik pembuatan anime. Selain menyediakan informasi terlengkap mengenai anime dan manga, situs ini juga memberikan fasilitas akun bagi para pengunjung, dimana pengunjungnya bisa menandai anime atau manga apa saja yang sudah ditonton atau ditamatkan. Selain itu, anime ini juga mempunyai daftar top anime dan top manga yang cukup prestisius dan menjadi rujukan beberapa situs lain, termasuk FUN sendiri.

Sesuai slogannya "The Internet's Most Trusted Anime News Source", situs ini memang menyajikan berita seputar anime manga internasional terpercaya, juga terlengkap dan tercepat. Banyak situs-situs berita anime lain yang menjadikannya rujukan dalam mencari berita, termasuk FUN juga. Selain berisi berita teraktual, situs ini juga menyediakan fitur encyclopedia anime, forum, hingga ada top anime versi ANN. Hampir mirip dengan Myanimelist, hanya saja lebih condong ke sisi pemberitaannya.

Situs anime campur-campur, selain menyediakan berita teraktual seputar anime manga, situs ini juga menyediakan tayangan anime video streaming, forum, serta toko online barang-barang seputar animanga. Kalau mau situs yang komplit mungkin ini menjadi salah satu rujukan para pembaca.

Jauh sebelum blog-blog penyedia konten download anime menjamur di Indonesia, situs ini merupakan salah satu yang pertama menyediakan konten download anime. Merupakan salah satu situs penyedia anime yang terlengkap, meski banyak pula serial yang kena lisensi lantaran sudah ada versi resminya. Selain menyediakan anime, situs ini juga menyediakan konten manga dan forum bagi para penggemar animanga.

Situs dengan tampilan paling kalem di antara situs lain yang ada dalam daftar FUN. Berbeda dengan keempat situs lain, fokus dari situs ini adalah penyedia konten download musik, lagu, soundtrack dari anime. Dalam hal satu itu, situs ini bisa dikatakan sebagai salah satu yang terlengkap. Selain itu, situs ini juga menyediakan konten download video, forum, chat, dan games.

6. Bonus :)
Blog kita tercinta hehehe.. Blog berita anime dengan bahasa Indonesia, meski jauuuh dari sempurna, namun blog ini berusaha menyajikan review anime dan manga. Juga berita teraktual dan menarik seputar animanga, tokusatsu, dorama, musik, film, dan segala hal mengenai otaku kepada para penggemar animanga di Indonesia.

15 OST Anime Paling Menyentuh

Kehadiran lagu atau musik dalam sebuah anime tentu bukan hanya pelengkap saja. Terkadang sebuah lagu dapat memberi kesan tersendiri, entah itu menambah suasana sedih, memberi harapan, atau menentramkan hati pada sebuah adegan di anime.


Mungkin berdasarkan kenyataan di atas, kali ini situs Biglobe telah mensurvey ribuan orang tentang lagu atau soundtrack anime apa sajakah yang paling menyentuh hati mereka. Hasil dari voting tersebut telah didapat 15 besar lagu anime berikut ini :

1. K-On! - "Tenshi ni Fureta Yo"




2. Anohana - "Secret Base"




3. Angel Beats - "Ichiban no Takaramono"




4. Air - "Tori no Uta"




5. Guilty Crown - "Kokuhaku"




6. Clannad After Story - "Chiisana Te No Hira"




7. Clannad After Story - "Toki wo Kizamu Uta"




8. Chuunibyou Demo Koi ga Shitai! - "Kimi he"




9. Little Busters! - "Alicemagic"




10. Fruits Basket - "For Fruits Basket"




11. The Girl that Leapt Through Time - "Kawaranai Mono"




12. Madoka Magica - "Connect"




13. Squid Girl - "Metamerism"




14. Squid Girl - "Kimi wo Shiru Koto"




15. Pokemon - "Soko ni Sora ga Aru Kara"



Adakah yang terlewat? Kalau FUN pribadi, merasa sepertinya ada kecenderungan menghindari lagu-lagu dari anime mainstream. Padahal seperti lagu "Dear Friends" dari anime One Piece sangat menyentuh sekali. Tapi inilah hasil votingnya, bagi ada yang ingin menambahkan lagu favorit masing-masing, jangan ragu untuk menuliskannya di kolom komentar :D

Referensi : Biglobe

Rabu, 27 Februari 2013

Nominasi Penghargaan Osamu Tezuka Cultural Prize Ke-17 Diumumkan

Surat kabar Asahi Shimbun pada hari selasa silam, telah mengumumkan tujuh manga yang dinominasi untuk Osamu Tezuka Cultural Prize ke-17.


Bagi yang belum tahu, Osamu Tezuka Cultural Prize ini berbeda dengan Tezuka Award - sebuah penghargaan bagi mangaka baru yang diberikan oleh Shueisha dalam majalah Weekly Shonen Jump yang lebih familiar di kalangan penggemar manga.

Nah, kalau Osamu Tezuka Cultural Prize sendiri adalah penghargaan yang diberikan guna memperingati kontribusi dari sang pelopor manga Osamu Tezuka - "dewa manga" yang merupakan author dari Astro Boy, Kimba White Lion, Phoenix, Black Jack, dan masih banyak lagi. Cakupan dari penghargaan ini tentu lebih luas dari Tezuka Award yakni manga-manga yang paling mengikuti pendekatan manga Osamu Tezuka.

Komite penilai nominasi tahun ini mencakup novelis Atsuko Asano, mangaka Keiko Takemiya, mangaka Go Nagai, editor manga Haruyuki Nakano, dan profesor Jaqueline Berndt dari Kyoto Seika University. Nominasinya sendiri dipilih di antara karya-karya yang dipublikasikan dari Januari hingga Desember 2012.

Tak hanya kebanggan yang diterima mangaka, penghargaan tersebut juga menyediakan hadiah 2 juta yen - atau sekitar US $ 22.000 plus piala patung Astro Boy karya Tezuka sebagai hadiah - bagi peraih Manga Grand Prize tersebut.

Selain itu, 1 juta yen (atau senilai US $ 11.000) pjuga diberikan bagi para pemenang kategori New Artist Prize, Short Work Prize, dan the Special Prize setiap tahunnya. Para pemenangnya sendiri akan diumumkan pada akhir April mendatang, dalam upacara penghargaan yang akan berlangsung pada tanggal 31 Mei 2013.

Ketujuh manga nominator Tezuka Awards Ke-17 tersebut, antara lain :

Judul : I
Mangaka : Mikio Igarashi
Penerbit : Shogakukan










Judul : Kingdom
Mangaka : Yasuhisa Hara
Penerbit : Shueisha











Judul : Silver Spoon
Mangaka : Hiromu Arakawa
Penerbit : Shogakukan











Judul : March comes in like a lion
Mangaka : Chica Umino
Penerbit : Hakusensha











Judul : Shōwa Genroku Rakugo Shinjū
Mangaka : Haruko Kumota
Penerbit : Kodansha








Judul : Hi Score Girl
Mangaka : Rensuke Oshikiri
Penerbit : Square Enix








Judul : Hitsuji no Ki
Mangaka :
Story : Tatsuhiko Yamagami
Art : Mikio Igarashi
Penerbit : Kodansha








Hmm.. Tampaknya tahun ini memang tahunnya Silver Spoon karya Arakawa-sensei. Manga tersebut kembali masuk penghargaan setelah sebelumnya sempat memenangkan Shogakukan Manga Awards dan tahun lalu berhasil meraih Manga Taisho Awards 2012.


Referensi : Comic Natalie via ANN

Rekomendasi Anime Untuk Orang Asing

Sebuah perusahaan riset pasar bisnis Jepang, Neo Marketing telah merilis hasil survei terbaru mereka pada "Japan Cool" 21 Februari lalu. Survei tersebut dilaksanakan terhadap 500 orang Jepang, pria dan wanita berusia antara 20 tahun hingga 69 tahun. Ada tiga pertanyaan yang diajukan, namun yang paling menarik adalah pertanyaan "apa judul anime Jepang yang Anda rekomendasikan kepada orang asing?"

Hasilnya ada 17 besar judul anime yang masuk dalam daftar. Kira-kira apa sajakah anime pilihan ke-500 orang ini, yang dirasa cocok dinikmati oleh orang di luar Jepang?

Ini dia daftar lengkapnya :


17. Sakura Taisen/Sakura Wars (5.0%)
© SEGA © RED

16. Ghost in the Shell (7.4%)
© Masamune Shirow/Production I.G/Kodansha/Ghost in the Shell production Committee

15. Urusei Yatsura (8.0%)
© Rumiko Takahashi/Shogakukan

14. Inuyasha (8.8%)
© Rumiko Takahashi/Shogakukan/Yomiuri TV/Sunrise

13. Sailor Moon (9.4%)
© Naoko Takeuchi・PNP

12. Yu Yu Hakusho (9.6%)
© Yoshihiro Togashi/Pierrot/Shueisha

11. Pokemon/Pocket Monster (11.8%)
© Nintendo/Creatures/GAME FREAK/TV Tokyo/ShoPro/JR Kikaku
© Pokémon

10. NARUTO (12.0%)
© Masashi Kishimoto Scott/Shueisha, TV Tokyo, Pierrot

9. Rurouni Kenshin (12.2%)
© Nobuhiro Watsuki/Shueisha/Fuji TV/Aniplex

8. Captain Tsubasa series (14.4%)
© Yoichi Takahashi/Shueisha

7. Evangelion series (15.2%)
© khara

6. Mobile Suit Gundam series (19.8%)
© SOTSU・SUNRISE

5. Chibi Maruko-chan (22.6%)
© Sakura Production/Nippon Animation

4. One Piece (25.0%)
© Eiichiro Oda/Shueisha/Fuji TV/Toei Animation

3. Dragon Ball series (29.0%)
© Akira Toriyama, Bird Studio/Shonen Jump/Toei Animation

2. Sazaesan (40%)
© Hasegawa Machiko Art Museum

1. Doraemon (42.6%)
© Fujiko Pro/Shogakukan

(Others...4.4%, None...22.4%)

Hmm... Tampaknya anime terkenal dan sudah mendunia seperti Doraemon dan Dragonball yang dirasa cocok untuk ditonton orang asing atau non-Jepang. Mungkin agar lebih mudah dipahami karena cukup familiar. Selain itu, Sazae-san yang berada di posisi runner-up mungkin karena anime ini dirasa dapat memberi gambaran kehidupan keluarga di Jepang. Itu pendapat FUN, bagaimana dengan pendapat pembaca sekalian? Jangan ragu untuk menulis di kolom komentar :)

Sumber : Neo Marketing via MyNavi, Crunchyroll

Selasa, 26 Februari 2013

Daftar Penjualan Majalah Anime Manga di Jepang 2012



Pada 19 Februari lalu, JMPA (The Japanese Magazine Publishers Association) telah merilis laporan terbaru di website resmi mereka terkait sirkulasi penerbitan majalah-majalah besar di Jepang. Data ini mencakup periode tiga bulan, yakni dari tanggal 1 Oktober sampai dengan 31 Desember 2012. Angka-angka dalam daftar tersebut merupakan jumlah peredaran eksemplar yang dicetak oleh penerbit. Jadi dalam data tersebut juga mencakup kisaran jumlah pengembalian dari toko buku, toko komik, dan toko surat kabar.

Newtype edisi November 2012
Berdasarkan data tersebut, secara mengejutkan bahwa majalah khusus manga dan berita seputar anime yang paling populer di Jepang seperti Weekly Shonen Jump milik Shueisha dan majalah anime Newtype milik Kadokawa Shoten justru mengalami penurunan peredaran dari periode yang sama tahun 2011 silam, terutama Newtype yang anjlok 27% dalam satu tahun.

Berdasarkan daftar Manga Shonen yang dirilis, hanya Jump Ultra (dengan manga antara lain Hayate X Blade dan JUMBOR), Gessan (dengan manga MIX karya Mitsuru Adachi), dan Shonen Sunday Super yang mengalami peningkatan dari tahun lalu.

Hmm.. Akankah nantinya media cetak manga / anime dapat bertahan hidup di Jepang? Bagaimana pendapat Anda? Jangan ragu untuk menuliskannya di kolom komentar.


Daftar Penjualan Majalah Manga Shonen
(dibandingkan dengan periode yang sama tahun 2011)

Ultra Jump edisi Desember 2012
Weekly Shonen Jump (Shueisha) 2,827,693 (-17,307)
Weekly Shonen Magazine (Kodansha) 1,404,834 (-67,250)
Monthly Shonen Magazine (Kodansha) 724,667 (-30,333)
Coro Coro Comic (Shogakukan) 630,000 (-103,334)
Weekly Shonen Sunday (Shogakukan) 520,334 (-45,250)
Jump Square (Shueisha) 345,000 (-5,000)
Bessatsu Coro Coro Comic Special (Shogakukan) 145,000 (+-0)
Ultra Jump (Shueisha) 66,667 (+3,667)
Gessan (Shogakukan) 65,000 (+21,333)
Magazine Special (Kodansha) 60,667 (-3,333)
Shonen Ace (Kadokawa Shoten) 52,667 (-15,000)
Monthly Shonen Rival (Kodansha) 49,125 (-2,875)
Shonen Sunday Super (Shogakukan) 32,334 (+18,667)
Dragon Age (Fujimi Shobo) 23,000 (-6,334)
Sunday GX (Shogakukan) 19,000 (-1,667)
Monthly Shonen Sirius (Kodansha) 11,167 (-833)

Daftar Penjualan Majalah Anime

Pash! edisi Desember 2012
Newtype (Kadokawa Shoten) 80,334 (-29,666)
Animedia (Gakken) 64,834 (-17,166)
Animage (Tokuma Shoten) 60,450 (-4,884)
Megami Magazine (Gakken) 40,334 (-11,833)
PASH! (Shufu-to-Seikatsu Sha) 29,834 (+84)
Newtype THE LIVE (Kadokawa Shoten) 17,000 (-3,000)
Seiyu Animedia (Gakken) 16,367 (-3,967)

Sumber : JMPA (The Japanese Magazine Publishers Association)

Anime Terfavorit Winter 2013

Musim semi sudah berada di depan mata, artinya anime-anime yang rilis di musim dingin juga sudah banyak yang berakhir. Nah, dari sekian banyak anime yang tayang musim dingin 2013 ini, kira-kira anime apa sajakah yang memuaskan pemirsanya?

Situs Biglobe bisa memberi jawabannya. Situs tersebut telah mensurvey 10.000 penikmat anime mengenai serial anime apa sajakah yang memuaskan selama musim dingin 2013 ini. Hasil voting tersebut, tentunya dapat memberikan gambaran atau referensi bagi kita mengenai anime terfavorit menurut 10.000 penikmat anime tersebut.

Dan ini dia hasilnya :

1. Chihayafuru 2
Wah, sequel dari anime yang pernah tayang tahun 2011 silam ini memang bagus dari segi cerita dan animasi. Ditambah tema yang diangkat juga cukup unik. Jadi wajar lah kalau menjadi yang terfavorit untuk musim dingin 2013 ini. Selamat untuk Chihaya dan kawan-kawan, maju terus karuta-nya :D

2. Love Live!

3. Kotoura-san

4. The Unlimited

5. Tamako Market

6. Minami-ke: Tadaima
7. Haganai NEXT
8. Vividred Operation
9. OreShura
10. GJ-club
11. Encouragement of Climb
12. Sasami-san@Ganbaranai 
13. Mangirl!
14. Maoyu
15. Senran Kagura
16. Da Capo III
17. Cuticle Detective Inaba
18. Problem Children are Coming from Another World, Aren't They?
19. Amnesia
20. Hakkenden: Eight Dogs of the East
21. Ai Mai Mi
22. AKB0048 next stage
23. gdgd Fairies - season 2
24. Boku no Imōto wa "Ōsaka Okan"
25. Bakumatsu Gijinden Roman
26. Puchimas! Petit Idolmaster
27. Robotics;Notes
28. Ishida and Asakura

Adakah anime favorit teman-teman di daftar tersebut?
Jika tidak atau ada judul yang ingin ditambahkan, jangan ragu untuk menuliskannya di kolom komentar :D

Referensi : Biglobe

Senin, 25 Februari 2013

Pengunggah Anime Manga Ditangkap di Jepang



Kali ini kabar buruk bagi para pengunggah animanga di internet. Karena baru-baru ini, tepatnya tanggal 22 Februari lalu, polisi Jepang mengumumkan bahwa dari tanggal 19 sampai 21 Februari 2013, selama tiga hari tersebut 47 Departemen Kepolisian Prefektur telah mencari di 124 tempat di Jepang dan berhasil menangkap 27 orang warganya yang dicurigai menggunakan file-sharing software - Share dan Perfect Dark - untuk meng-upload anime, manga, musik, video, dan video game ke internet tanpa seizin pemegang hak cipta.

Seperti yang kita ketahui, mengunggah / mendistribusikan konten program TV tanpa izin - meskipun hanya sebagian - dianggap tindakan ilegal.

Beberapa konten yang diunggah, sebagai bukti penangkapan antara lain :
Manga "Q.E.D." 37th volume (Motohiro Katou)
Music video "Kimi wa Bokuda act 3 (Atsuko Maeda)
PSP game "AKB1/48 Idol to Guam de Koishitara..."
Anime "Zettai Karen Children" 32nd and other two episodes
Tokusatsu "Kamen Rider Wizard" 1st episode
Anime "Tamako Market" 1st episode
Manga "GANTZ" 10th volume (Hiroya Oku)
Manga "Detective Conan" 74th volume (Gosho Aoyama)
Anime "Detective Conan: Full Score of Fear" (12th film)
Music video "GAGAGA" (SDN48)
Manga "GANTZ" 358th episode (Hiroya Oku)
Anime "Nura: Rise of the Yokai Clan" 1st episode
Manga "Kemeko Deluxe!" volume 1 (Masakazu Iwasaki)
Anime "Suzumiya Haruhi-chan no Yūutsu" 25th episode

Tampaknya para pengunggah di Jepang harus lebih berhati-hati sekarang. Apakah akan ada efeknya di Indonesia? Hmm... Kita lihat saja nanti.

Sumber : ACCS

Daftar Anime OVA Special Film Musim Semi 2013


Melanjutkan Daftar Anime Musim Semi 2013, berikut FUN tampilkan daftar anime versi OVA, Special atau film layar lebar yang akan tayang spring 2013 ini.


Untuk ulasan dan rekomendasinya, ikuti terus berita dari FUN ya :D

Daftar Anime Musim Semi 2013


Yak, tanpa terasa musim semi sudah berada di depan mata, kali ini anime apa sajakah yang akan menemani kita di Spring 2013 ini?
Langsung saja, ini dia daftar lengkapnya :


Untuk daftar anime OVA/Special dan Film yang rilis tahun 2013, bisa dilihat di Daftar OVA/Special/Film Anime Musim Semi 2013

Minggu, 24 Februari 2013

Pokemon Versi Prasejarah

Pokemon identik dengan desain karakter yang imut-imut nan menggemaskan. Namun semua berbeda jika di tangan artis RJ Palmer, dimana beliau meredesain Pokemon dengan sentuhan prasejarah dan sentuhan realis. Hasilnya? Tentu gambar monster-monster Pokemon mirip dinosaurus yang menakjubkan.

Nah, berikut gambar artwork RJ Palmer tentang Pokemon versi zaman prasejarah :

Bulbasaur


Blastoise


Charizard


Nidoking

Menarik bukan?
Untuk lebih jelasnya, silakan berkunjung ke akun Deviantart atau akun Tumblr milik beliau.